Thursday, June 20, 2013

Claypot Tofu with chicken


Claypot Tofu with chicken

Bongkar bongkar nemu claypot mini ini, saking mininya isinya jadi untel untelan kayak gitu ..
Gak jelas mana tofu mana ayam ..

Resep dari seri Primarasa - Masakan Oriental pilihan
Harusnya dimasak dalam claypotnya, tapi karena kekecilan jadi buat tempat hidang personal saja.

Tofu aku goreng dulu dan sisihkan, tumis bawang bombay + jahe (diresep gak ada), 
Tambahkan saus tiram, kecap, lada, garam
Tambahkan ayam dan masak sampai ayam berubah warna
Tambahkan wortel, jamur shitake
Tambahkan air, bila sudah mendidih tambahkan larutan maizena untuk mengentalkan
Tuang ke atas tofu

Sajikan panas ...

Dalam resep harusnya pake seafood, tapi karena di kulkas tinggal ada ayam so ayam pun jadilah ..


Nasi Liwet ala Sunda




Nasi Liwet ala Sunda * resep dari presto listrik Iyashi*

Bahan :
3 cup beras
3 cup santan cair
8 bw merah, 6 bw putih, 6 kemiri, 1/2 sdt ketumbar ---> haluskan
150 gr ikan asin/teri goreng
5 lb daun salam
1 btg serai, lengkuas, cabe rawit,
minyak sayur, garam, merica, gula.

Cara membuat :
Panaskan minyak sayur, tumis bumbu sampai harum
masukkan bahan lain, aduk rata.
---> kalau pakai rice cooker biasa, masukkan beras dan santan dalam rice cooker dan tambahkan bumbu yg sudah ditumis. Masak seperti masak nasi biasa.

selamat mencoba ...

Friday, June 7, 2013

Spaghetti Aglio e Olio with Tumis Ayam Bakso


Lagi seneng bikin spaghetti Aglio e Olio .. kali ini topping with tumis ayam bakso.

Aglio e Olio dalam bahasa Itali artinya garlic and oil.

Spaghetti di rebus sampai aldente, tumis bawang putih dengan olive oil sampai harum, matikan api dan masukkan spaghetti, aduk rata. sisihkan

Tumis bawang bombay, bawang merah, bawang putih, chili rawit, dan tomat yg sudah diiris halus.
Masukkan ayam rebus yang sudah di potong dadu dan bakso.
Tambahkan garam dan merica

Atur spaghetti dan topping dengan tumisan ayam bakso, taburi daun bawang ...


Buon Appetito ....