Wednesday, April 17, 2013

Gadon Daging


Dalam rangka setoran untuk event masak di Pawon Ibu : Pepes dan Bothok ..
Mudah mudahan gadon daging ini termasuk pepesan, secara cara masaknya dibungkus daun dan di kukus.

Gadon Daging ini lauk kesukaan almarhum bapakku, so sebelum masak tadi nelpon dulu ke Surabaya, nanya ke mbak Pah, bu lik yang biasa masak ini .

Resepnya mirip mirip opor ayam, cek cek ke web dan hasil nelpon tadi jadilah si Gadon ini ..


Yang ini resep dari Sajian sedap yaa ..

Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
200 gram daging giling 
1 butir telur ayam 
100 ml santan dari 1/2 butir kelapa
10 buah cabai rawit merah 
daun pisang untuk membungkus 
5 lembar daun salam 

Bumbu Halus:
5 butir bawang merah 
3 siung bawang putih 
1 sendok teh ketumbar 
1/4 sendok teh jintan 
1/2 sendok teh merica 
1 sendok teh garam 
1/2 sendok teh gula merah -- aku gak pake gula merah
Cara Pengolahan :
  1. Aduk rata daging giling, telur, dan bumbu halus. Tuang santan. Aduk rata.
  2. Tambahkan cabai rawit merah. Aduk rata.
  3. Ambil daun pisang. Letakkan 1 lembar daun salam. Beri adonan. Bungkus tum. Semat dengan lidi.
  4. Kukus 20 menit sampai matang.

Karena untuk anak anak aku gak pakai cabe rawit.

Selamat menikmati...


Friday, April 12, 2013

Spag - Sagna


Spag - Sagna a.k.a Spaghetti Lasagna ..
Spagghetti + saus putih + mozarella cheese
Bake .. and voila..
Spagsagna ...!!


Tuesday, April 9, 2013

Pindang Bawal Mas + Kemangi



Kemarin ke Carrefour Mid Valley, lihat bawal mas sedang promo. Satu ekor hanya RM4.90 atau sekitar Rp.15.000. Murah bangeeet ... heehhehe ..

So hari ini si ikan di masak pindang saja, bening bening asampedas yang segar

Bahan :

Ikan bawal
Bawang merah
Bawang putih
Kunyit
Serai
Cabe merah besar
Cabe rawit
Air jeruk nipis
Gula dan garam
Kemangi

Cara Membuat :

Lumuri ikan dengan air jeruk dan garam, sisihkan
Iris tipis bawang merah, bawang putih, cabe, serai dan kunyit
Panaskan air secukupnya, jangan terlalu banyak. Setelah mendidih masukkan bumbu iris.
Setelah harus masukkan ikan dan masak sampai matang.
Tambahkan gula dan garam
Tambahkan air jeruk nipis dan taburkan kemangi

Sajikan hangat 

Iwak Pe masak santan


Pulang ke Indonesia khususnya ke Bojonegoro artinya harus makan masakan khas dari Bojonegoro.
Salah satunya adalah iwak pe ini. 
Iwak Pe adalah ikan asap, biasanya ikan yang dipakai ikan pari atau tengiri. 

Iwak Pe di Bojonegoro umumnya dimasak santan dengan bumbu lodeh dan di campur tahu goreng ataupun tahu putih.
salah satu bumbu yang khas yaitu lombok ale ... cabe hijau dan ale. Ale ini seperti tauge tapi panjang panjang dan harum kalau di tumis campur bumbu.
Sepertinya hanya ada di daerah Bojonegoro dan sekitarnya, karena waktu di Jakarta gak pernah nemu ale ini.

Seperti biasa kalau pulang gak pernah masak, jadi tahu tahu sudah mateng di meja, thanks to mb Prapti ... :)
Tapi sepertinya bumbunya ya bumbu lodeh plus si lombok ale ini.

Iwak Pe bisa juga disajikan dengan sambal, goreng iwak pe dan penyet ke sambal terasi, makan dengan lalapan timun dan kemangi ... hhhmmm ... sedap !!

Ada juga iwak pe yang di masak bumbu mangut, yang berikut ini ambil resepnya dari Detikfood 

Bahan:
1 sdm minyak sayur
2 buah cabai merah, iris serong kasar
2 buah cabai hijau, iris serong
1 lembar daun salam
2 lemabr daun jeruk purut
1 cm lengkuas
750 ml santan
5 buah ikan pe asap
300 g labu siam, potong kasar
5 buah tahu goreng
10 buah mata petai, jika suka
Haluskan:
5 butir bawang merah
3 siung bawang putih
½ sdt merica butiran
1 cm kunyit
1 cm kencur
1 sdt terasi
1 sdt garam

Cara membuat:
  • Tumis bumbu halus hingga wangi dan matang.
  • Masukkan cabai, daun salam, duan jeruk dan lengkuas. Aduk hingga layu.
  • Angkat, masukkan ke dalam panci.
  • Tuangi santan, didihkan.
  • Masukkan ikan pe, tahu dan labu siam.
  • Didihkan dengan api kecil hingga kental.
  • Masukkan petai, didihkan hingga layu.
  • Angkat, sajikan hangat.